Minggu, 01 September 2013

Pemeran Utama

Jika memang itu terbaik, Allah tetapkan jalannya untuk ditapaki. Jika tidak, Allah tunjukan jalan yang lebih baik dan pasti terbaik. Manusia hanya menilai dengan ketidaktahuannya, sedangkan Allah Maha mengetahui.
Manusia hanya menerka apa yang baik baginya, manusia hanya mengira-ngira apa yang baik baginya dan belum tentu baik di hadapan Allah Yang Maha Mengetahui. Kehidupan adalah rahasia, benar-benar rahasia. Setiap manusia tidak ada yang tahu dimana dia akan dilahirkan, kemana dia akan diperjalankan, dan kapan dia akan mati dan tak ada tawar-menawar mengenai itu. Semua menjadi serangkaian kisah cerita tersendiri yang dikemas sedemikian rupa oleh Sang Sutradara agar manusia memainkan perannya, belajar dengan ketidaktahuannya.
Dan kita manusia yang dikaruniakan kehidupan, diizinkan memainkan peran, mau jadi pemeran seperti apakah diri kita? Apakah hanya memainkan peran sebagai figuran bagai laron-laron kecil yg beterbangan tanpa dihiraukan? Yang bahkan orangpun tak sadar akan keberadaannya, kehidupan yang hanya berjalan sesuai kodrat alam biasa, terasa singkat seolah lahir kemudiam tumbuh lalu mati begitu saja tanpa tinggalkan kesan dalam kisah yang telah disediakan.
Ataukah memainkan peran sebagai pemeran utama? Menjadi sorotan kamera disetiap adegan, mainkan peran dengan tinggalkan kesan mengagumkan dan menjadi inspirasi. Dan sudah pasti bahwa memainkan peran sebagai pemeran utama sangatlah berat, betapa berbagai ujian berat dalam kisah itu akan menimpa pada si pemeran utama, perjalanan hidup yang terasa begitu panjang nan terjal bagai jalan tak beraspal serta penuh lubang. Dan sudah barang tentu pendapatan si pemeran utama dengan figuran sangatlah jauh berbeda, si pemeran utama akan mendapat bayaran dengan harga sangat tinggi sedangkan figuran hanya alakadarnya.
Begitupun dengan kehidupan. Kehidupan adalah sebuah pilihan untuk dijalani. Sebuah pilihan yang akan menentukan bagaimana akhir perjalanan hidup masing-masing. Menjalani hidup alakadarnya tentu kan dapat alakadarnya, menjalani hidup dengan pnuh warna maka kita kan tau akhir yg akan didapat, sungguh kan istimewa di hadapan Allah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar